KUNJUNGAN KOPTEL KE KISEL (Koperasi Telekomunikasi Selular) | TelCo

BERITA

Informasi Terkini TelCo

KUNJUNGAN KOPTEL KE KISEL (Koperasi Telekomunikasi Selular)


Berita IMG

Pada tanggal 6 Juli 2018 beberapa pengurus KOPTEL berkunjung ke KISEL yang beralamatkan di Gedung Sucofindo, jalan Raya Pasar Minggu Jakarta. Rombongan KOPTEL diterima langsung oleh Ketua Dewan Pengurus KISEL yang baru Bapak Suryo Hadiyanto beserta seluruh jajaran pengurus.

 

Tujuan utama silaturahim pengurus KOPTEL ke KISEL adalah untuk benchmark keberhasilan pengelolaan KISEL, sebagaimana diketahui saat ini KISEL dengan 5 anak perusahaannya menjalankan 3 bisnis utamanya yaitu Sales and Distribution Channel, General Services, dan Telco Infrastructure. Untuk tahun 2017 omzet mencapai Rp.5,9T, Total Aset sebesar Rp.1.48T dan SHU sebesar Rp.63.7M.

 

Riwayat pendirian KISEL mirip dengan KOPTEL, hanya para pengurus koperasi primer pendiri KISEL saat itu lebih memilih untuk melakukan peleburan sehingga menjadi satu koperasi primer dengan anggota para Karyawan Telkomsel. 

 

KISEL didirikan pada tanggal 23 Oktober 1996, merupakan hasil penggabungan 14 koperasi primer karyawan Telkomsel. Selain tentang strategi yang dilakukan KISEL kedepan, Bapak Suryo juga menyampaikan bahwa KOPTEL bisa jauh lebih besar dibanding KISEL bila mampu berubah menjadi satu-satunya koperasi primer karyawan Telkom seluruh Indonesia. Hal ini tentunya memerlukan effort yang besar mengingat saat ini ada lebih dari seratusan koperasi karyawan Telkom dengan berbagai macam kondisi, namun pengurus KISEL siap membantu proses transformasi KOPTEL bila diperlukan. Atas sambutan yang baik dan sharing experience dari pengurus KISEL, Ketua KOPTEL menyampaikan terima kasih, semoga hubungan antara KOPTEL dengan KISEL kedepan tetap terjalin dengan baik.